
Pengen Belajar Online Secara Mudah di Pijar Belajar Aja
Konsep pendidikan tradisional sudah berubah secara radikal dalam beberapa tahun terakhir. Hadir secara fisik di ruang kelas bukan satu-satunya pilihan belajar lagi setidaknya tidak dengan munculnya internet serta teknologi baru.
Saat ini, Anda mempunyai akses ke pendidikan yang berkualitas kapanpun dan dimanapun Anda inginkan, selama Anda bisa online. Saat ini sedang memasuki era baru revolusi pendidikan online.
Beberapa tahun terakhir pembelajaran dengan metode belajar online mulai banyak digalakkan oleh berbagai kalangan. Cara tersebut dianggap bisa menjadi alternatif untuk proses belajar yang lebih fleksibel dan praktis serta disukai oleh generasi pelajar saat ini.
Ada banyak sekali manfaat belajar online, terutama dari segi penyampaian yang lebih atraktif sehingga meningkatkan minat belajar.
Pengertian Belajar Online
Belajar online sederhananya bisa diartikan sebagai sebuah sistem kegiatan pembelajaran yang dilakukan tanpa melalui tatap muka secara langsung melainkan melalui jaringan internet. Belajar online merujuk pada sebuah proses pembelajaran yang memanfaatkan Teknologi Informasi dan Komunikasi sebagai mediumnya.
Belajar online merupakan hasil integrasi yang sistematis atas komponen-komponen pembelajaran yang tetap memperhatikan mutu, sumber belajar, serta berciri khas adanya interaksi pembelajaran lintas waktu juga ruang.
Daring sendiri merupakan sebuah singkatan dari frasa “dalam jaringan” sebuah terjemahan dari kata online menyebut perangkat elektronik yang terhubung ke dalam jaringan internet. Belajar online berarti kegiatan belajar mengajar yang dilakukan melalui medium internet.
Kenapa Harus Belajar Online?
Melatih kemampuan diluar sekolah
Alasan kenapa harus belajar online yang pertama ialah melatih kemampuan diluar sekolah. Materi pembelajaran yang diberikan lebih mudah diterima dengan baik.
Hal ini dikarenakan semua bahan materi pembelajaran sudah tersimpan di satu dokumen seperti google drive atau google classroom, sehingga para siswa bisa menyimpan dan mempelajari kembali materi-materi yang diberikan kapan saja.
Jika belajar secara langsung di sekolah, para siswa harus fokus mendengarkan serta mencatat materi yang diberikan oleh guru, dan materi tersebut hanya dapat diakses satu kali di hari itu saja. Beda cerita jika belajar online.
Belajar online lebih menarik
Belajar di kelas terkadang akan membosankan dan membuat siswa stres sehingga materi pembelajaran yang sudah pengajar berikan menjadi tidak efektif. Namun, melalui belajar online, proses belajar menjadi lebih fleksibel dan nyaman sehingga meningkatkan motivasi siswa untuk belajar.
Siswa dapat mengakses materi E-Learning nya kapan pun dan di mana pun menggunakan berbagai jenis gadget yang mereka punya. Mereka dapat mengulang materi sesuka hati jika mereka belum benar-benar memahaminya. Siswa juga bisa memilih materi yang sesuai dengan minat dan kebutuhan mereka dan tentunya ini akan lebih menarik.
serta tiap aplikasi belajar online mempunyai penyampaian materi yang berbeda. Penyampaian materi ada yang menggunakan media game sebagai sistem ajar, sehingga pembelajaran jauh lebih menarik. Dan ada juga sistem yang memberikan ringkasan materi yang mudah dimengerti.
Belajar Online Hemat
Anda tidak perlu menempuh waktu perjalanan untuk mencapai kelas dengan tergesa-gesa. Anda bisa segera memulai kelas dengan hanya membuka smartphone dan siap mengikuti kelas dengan baik.
Selain itu, dengan belajar online Anda tidak perlu lagi mengeluarkan biaya-biaya lain seperti membayar parker kendaraan, penggunaan fasilitas, atau sumber daya material seperti buku catatan, dan cetakan karena materi sudah tersedia secara online.
Bagi Anda yang berminat mengikuti kelas online di luar sekolah, sudah banyak lembaga penyedia untuk meningkatkan skill Anda pada bidang tertentu. Jangan khawatir karena harga yang ditawarkan cukup terjangkau juga beragam.
Bisa Istirahat
Dengan belajar online maka jam belajar bisa lebih mudah diatur, ini sangat cocok jika Anda masih ingin istirahat. Misalnya saja pada hari ini Anda mendapat jadwal untuk mempelajari materi kursusmu pada jam 2 siang, maka Anda bisa menggunakan beberapa jam sebelum kelas dimulai untuk membaca ulang materi yang sudah disampaikan di kelas sebelumnya.
Anda juga bisa menentukan sendiri waktu istirahat, dan merancang agenda untuk mengerjakan tugas atau mengikuti kelas lain. Sangat praktis bukan?
Pijar Belajar adalah aplikasi yang dirancang untuk siswa agar mendapatkan suplemen pembelajaran yang bisa di akses kapan saja dan dimana saja. Pijar Belajar sendiri merupakan aplikasi edukasi dalam platform web yang berisikan buku-buku digital, soal tryout dan video pembahasan dari jenjang SD-SMA, yang dimana aplikasi ini bisa diakses oleh pelajar selama terhubung dengan jaringan internet.
Pijar Belajar adalah aplikasi belajar yang bisa digunakan dengan mudah, sistematis dan data bisa tersimpan dengan aman. Guru bisa memasukkan materi dan latihan di fitur Tugas. Siswa dengan mudah mengerjakan tugas dan ujian dan guru bisa melakukan penilaian secara langsung tanpa khawatir tertukar namanya.
Download aplikasi Pijar Belajar di link berikut ini https://pijarbelajar.id.

